Kulkas adalah peralatan rumah tangga yang memiliki banyak manfaat. Salah satunya mungkin sudah diketahui banyak orang, yakni untuk menyimpan makanan dan minuman.
Namun, cara menyimpan makanan yang salah dan kurangnya perawatan bisa mempercepat pertumbuhan jamur di dalam lemari es. Oleh sebab itu, menjaga kebersihan kulkas adalah langkah yang tepat untuk menghindarinya.
Apabila sudah terdapat pertumbuhan jamur di pintu kulkas, Anda bisa membaca panduan menghilangkan jamur dipintu kulkas. Sedangkan cara agar kulkas terbebas dari jamur, Anda bisa mengikuti kiat sederhana berikut ini.
Bersihkan laci dan sisi-sisi kulkas
Mulailah dengan membersihkan bagian sisi-sisi lemari es. Gunakan kain lembab untuk menyeka debu dan kotoran yang menumpuk dipermukaan ini. Kemudian gosok secara perlahan menggunakan spon yang sudah tercampur dengan deterjen ringan. Lalu bersihkan dengan air hangat dan pastikan tidak ada residu yang tertinggal.
Jangan gunakan pemutih atau pembersih abrasif. Karena bahan tersebut berbahaya bila nanti mengkontaminasi makanan yang Anda simpan.
Bersihkan bagian dalam lemari es dengan air lemon
Jika Anda ingin menjaga kulkas terbebas dari jamur dan juga tetap bersih, Anda dapat memanfaatkan air lemon. Air lemon adalah pembersih alami yang dapat digunakan di bagian dalam kulkas Anda. Pastikan Anda membilas semua permukaan dengan baik setelahnya.
Selain air lemon, Anda juga bisa memakai baking soda atau cuka, dimana kedua bahan ini sangat bagus untuk menghilangkan jamur secara alami. Anda juga dapat menggunakannya untuk membersihkan bagian dalam oven. Silahkan baca cara membersihkan oven dengan baking soda untuk panduan lebih lengkapnya!.
Isi kulkas Anda dengan lebih sedikit makanan
Bagian dalam kulkas yang terlalu penuh bisa mengganggu sirkulasi udara dingin. Bukan tidak mungkin ini bisa menyebabkan kanaikan suhu dan menjadikannya kurang dingin. Jika dibiarkan, tentu jamur bisa tumbuh di tempat yang ‘enggap’ dan minim sirkulasi udara.
Oleh sebab itu, agar jamur atau bakteri tidak mudah tumbuh isilah lebih sedikit makanan pada kulkas Anda. Jika Anda kehabisan ruang dalam lemari es, maka Anda harus mempertimbangkan untuk membersihkannya dan membuang beberapa barang yang menghabiskan ruang.
Mungkin Anda bisa memilih barang atau makanan yang sudah terlalu lama Anda simpan, namun tidak kunjung Anda makan setelah beberapa minggu. Karena dengan cara tersebut Anda bisa mendapatkan lebih banyak ruang di dalam lemari es.
Pastikan makanan tersimpan dengan benar
Menyimpan makanan di dalam lemari es juga tidak boleh sembarangan. Pastikan Anda melakukannya dengan benar, agar makanan tetap sehat dan terbebas dari jamur.
Kebanyakan orang menyimpan telur di rak pintu kulkas, padahal ini cara yang salah. Yang benar yaitu dibagian belakang dalam kulkas, yang mana disitu adalah yang paling dingin.
Simpanlah makanan dalam keadaan tertutup agar tidak tumpah dan mengotori bagian penyimpan di lemari es. Simpan makanan dengan benar, baik itu di dalam kulkas bagian atas maupun bawah.
Belilah kulkas yang sudah memiliki fitur anti bacterial dan jamur
Memilih lemari es yang sudah dilengkapi dengan fitur-fitur yang mempuni adalah langkah awal yang harus dipertimbangkan sebelum membelinya. Karena kulkas juga merupakan investasi jangka panjang untuk kebutuhan dapur Anda.
Maka dari itu, belilah lemari es yang sudah memiliki fitur anti bacterial dan jamur agar nantinya lemari es Anda terhindar darinya. Biasanya fitur ini terdapat pada kulkas kelas atas, seperti kulkas side by side.
Postingan rekomendasi kulkas side by side mungkin bisa membantu Anda dalam menentukan lemari es yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Atau, juga bisa membaca pilihan kulkas 2 pintu terbaik yang sudah ter-publish di website ini.
Langkah-langkah untuk mengendalikan jamur di dalam kulkas
Anda dapat mengendalikan jamur melalui pembersihan dan dengan membeli produk yang tepat;
Pembersihan: Saat Anda mencuci kulkas, jangan gunakan pembersih yang mengandung pemutih atau amonia. Bahan kimia ini dapat meninggalkan residu di pintu, yang mana ini justru malah dapat mempercepat pertumbuhan jamur. Sebagai gantinya, gunakan pembersih serba guna tanpa bahan kimia yang keras, ini akan membantu menjaga kulkas Anda terlihat mengkilap tanpa meninggalkan bahan kimia berbahaya yang dapat memberi makan pertumbuhan spora jamur di lemari es Anda.
Membeli Produk: Anda juga harus membeli makanan dalam kemasan yang terbuat dari bahan yang tidak berpori (artinya tidak memungkinkan uap air melewatinya). Semakin sedikit kemasan berpori terhadap kelembaban dan spora, semakin sedikit kesempatan bagi mereka untuk tumbuh di dalamnya.
Selain itu juga hindari menyimpan makanan dalam jumlah besar dalam satu waktu, karena ini memungkinkan kelembaban dari satu item kemudian menyebar ke item lain di dekatnya. Sebaiknya pisahkan makanan yang tidak bisa basah dengan makanan yang mungkin cukup tahan basah (seperti ketika menyimpan buah-buahan di samping sayuran atau daging). Dengan cara tersebut membuat makanan tetap segar lebih lama.
Saya harap artikel ini bermanfaat dalam memberi Anda informasi yang diperlukan untuk menjaga kulkas agar terbebas dari jamur. Penting untuk diingat bahwa ada banyak hal yang dapat kita lakukan untuk mencegah jamur pada makanan kita. Membersihkan secara teratur adalah salah satunya, tetapi tidak butuh waktu lama dan akan membuat kulkas Anda tetap berbau segar.
Baca Artikel Menarik Lainnya di Google News!
Percayakan service AC dan peralatan elektronik rumah tangga Anda pada tim profesional kami di Jakarta Selatan. Dapatkan layanan berkualitas dan harga terbaik! Hubungi kami via WhatsApp! Ikuti kami di Google News