Pada artikel sebelumnya, kami telah menulis tentang cara memilih AC residential. Artikel tersebut kami tulis dengan maksud agar Anda bisa mendapatkan informasi yang lengkap dan akurat tentang AC residential, merek terbaik, berbagai modelnya, serta pilihan tipe rumah yang cocok untuk setiap jenis AC residential.
Pastikan Anda meluangkan waktu untuk membaca artikel tersebut, agar Anda bisa memilih AC residential yang tepat untuk kebutuhan di rumah.
AC Residential untuk Rumah Tipe 36 dan 45
Residential AC ataupun Home Air Conditioner sebenarnya merujuk pada jenis AC yang sama, yaitu sistem pendingin udara untuk digunakan di rumah atau apartemen. Istilah ini sering digunakan secara bergantian untuk menggambarkan AC yang dirancang untuk penggunaan skala kecil seperti untuk keperluan hunian atau perumahan dan apartemen.
Di Indonesia, banyak rumah atau hunian yang dibangun berdasarkan tipe 36 dan type 45.
Rumah tipe 36 memiliki luas bangunan sekitar 36 m² dan tipe 45 sekitar 45 m². Ruang tamu pada rumah tipe 36 biasanya berukuran sekitar 2,5 x 3 m, sedangkan kamar tidur sekitar 2,5 x 3 m atau 3 x 3 m.
Pada rumah tipe 45, ruang tamu biasanya berukuran sekitar 3 x 3 m, sedangkan kamar tidur sekitar 2,5 x 3,5 m atau 3 x 3 m.
Pertanyaannya, berapa kapasitas pendinginan AC Residential yang tepat untuk hunian dengan tipe 36 dan tipe 45?
Baca Juga: Rekomendasi AC Tipe Standard dari Berbagai Merek
Rekomendasikan 7 Merek AC Residential untuk Rumah Tipe 36 dan 45
Melengkapi artikel Cara Memilih AC residential yang sebelumnya kami tulis, di sini kami akan merekomendasikan 7 AC residential, lengkap dengan ulasan mengenai fitur dan keunggulan.
7 merek AC Residential yang cocok untuk rumah tipe 36 atau tipe 42 di Indonesia, diantaranya adalah:
- LG DUALCOOL ThinQ with Watt Control
- Samsung Wind-Free™ Lite
- AC Daikin Super Mini Split FTC Series dan Star Inverter FTKC Series
- Panasonic – 1.0 HP Premium Inverter R32 Series Air Conditioner CS/CU-XU10XKP
- Sharp – Low Wattage with Plasmacluster Series ( AH-AP9UHL)
- Gree – Combo Split Series
- Polytron – AC Smart Neuva Pro
Masing-masing merek tersebut memiliki beberapa model AC Residential dengan kapasitas yang sesuai untuk rumah tipe 36 atau tipe 42.
Agar Anda bisa mengerucutkan pilihan pada salah satu yang terbaik, sebaiknya mempertimbangkan faktor fitur dan anggaran yang Anda miliki.
Fitur dan Keunggulan 7 AC AC Residential Rekomendasi Kami
1. LG DUALCOOL ThinQ with Watt Control
LG DUALCOOL ThinQ with Watt Control adalah AC pintar yang memiliki keunggulan dalam kemampuan kontrol cerdas melalui aplikasi LG ThinQ.
Disamping itu, AC LG ini juga memiliki efisiensi energi yang tinggi dengan teknologi Watt Control, dinginya cepat karena telah dilengkapi teknologi Dual Inverter Compressor, desainnya yang ramping, dilengkapi pula dengan fungsi pembersih udara dan perlindungan dari lonjakan listrik.
AC LG DUALCOOL ThinQ with Watt Control ini cocok untuk rumah tipe 36 maupun 45 karena pilihannya lumayan lengkap. Khususnya, untuk ukuran mulai dari 1 PK dan 1,5 PK.
2. Samsung WindFree Lite (AR10BYFANWKNSE)
Desainnya yang elegan dan ramping adalah alasan mengapa AC Samsung WindFree Lite sangat cocok untuk semua jenis ruangan kecil, khususnya kamar tidur.
AC ini kami sebut cocok untuk kamar tidur karena menggunakan teknologi Wind-Free™ Cooling yang menghasilkan udara lembut dan merata tanpa hembusan angin, sehingga tidak mengganggu orang yang ada di ruangan.
AC ini juga dilengkapi dengan teknologi Digital Inverter yang dapat mengatur suhu secara otomatis dan menjaga kelembaban udara pada tingkat optimal. Tidak hanya bikin nyaman, teknologi ini membuat AC jadi lebih tenang dan tidak mengganggu istirahat.
3. AC Daikin Super Mini Split FTC Series
AC Hunian merek Daikin tipe Super Mini Split FTC Series sangat cocok untuk rumah tipe 36 dan 45. Karena, satu unit outdoor AC ini dapat langsung dihubungkan dengan beberapa unit indoor yang ada di ruang tamu dan kamar-kamar. Sehingga, hemat tempat dan biaya instalasi.
Selain itu, AC Daikin Mini Split juga dapat mengatur suhu berbeda pada masing-masing kamar tidur dengan kontrol yang mudah dan nyaman.
4. Panasonic 1.0 HP Premium Inverter R32 Series Air Conditioner CS/CU-XU10XKP
AC Panasonic ini dilengkapi dengan teknologi Inverter Premium yang memungkinkan pengguna menghemat energi hingga 50% dibandingkan dengan AC konvensional.
Untuk refrigerant-nya, AC ini telah menggunakan refrigerant R32 yang lebih ramah lingkungan dan memiliki efisiensi yang lebih tinggi dibandingkan dengan refrigerant lainnya.
AC Panasonic ini juga terkenal dengan desainnya yang compact dan modern, sehingga sangat cocok untuk semua jenis interior rumah.
Beberapa fitur unggulan lain yang tersemat di AC ini antara lain,
- Fitur Econavi dan Nanoe-G yang dapat mendeteksi keberadaan manusia, suhu, dan kelembaban untuk mengoptimalkan settingan suhu dan menjaga kualitas udara dalam ruangan.
- Mode Quiet yang membuat suara mesin lebih senyap, sehingga kita tidak akan merasa terganggu oleh suara bising
- Auto Restart, yang dapat secara otomatis menghidupkan kembali AC setelah listrik kembali menyala setelah mati.
5. Sharp – Low Wattage with Plasmacluster Series ( AH-AP9UHL)
AC Sharp Low Wattage with Plasmacluster Series (AH-AP9UHL) terkenal canggih karena telah dilengkapi teknologi Plasmacluster ION yang dapat menghilangkan bakteri dan virus di dalam ruangan, menjaga kebersihan udara, dan menjadikan udara di dalam ruangan lebih sehat.
Dengan menggunakan teknologi inverter yang hemat energi, AC Sharp ini juga memiliki kemampuan pendinginan yang cepat.
AC Sharp Low Wattage with Plasmacluster Series juga dilengkapi dengan fitur pengaturan suhu yang mudah dan presisi. Sehingga, kita dapat menyesuaikan suhu ruangan sesuai dengan kebutuhannya masing-masing.
Baca Juga: Spesifikasi AC Sharp New J-Tech Inverter with AIoT Plasmacluster
6. Gree – Combo Split Series
AC Gree Combo Split Series sangat bagus untuk rumah kecil seperti rumah tipe 36 atau 45, karena dapat menghemat tempat dan biaya instalasi.
AC Gree Split Series membawa satu unit outdoor dan dua unit indoor, sehingga cocok untuk dua kamar tidur yang berdampingan.
Kemudian, AC Gree Combo Split Series juga memiliki fitur inverter yang hemat energi dan mampu mengatur suhu ruangan secara otomatis.
Gree – Combo Split Series tersedia dalam berbagai kapasitas, mulai dari kapasitas ½ PK + ½ PK hingga ¾ + ¾ PK.
AC Gree ini dapat menjaga kualitas udara dalam ruangan dengan menghasilkan udara bersih dan sehat. Desain AC gree juga tampil modern sehingga sangat cocok untuk interior rumah minimalis.
7. AC Smart Neuva Pro Polytron
AC Smart Neuva Pro Polytron adalah salah satu AC residential termurah yang bagus dan berkualitas. AC ini dilengkapi dengan teknologi inverter yang hemat energi dan dapat menghemat biaya listrik hingga 70%.
AC Smart Neuva Pro Polytron telah dilengkapi dengan teknologi pendinginan yang cepat dan filter untuk menjaga kualitas udara dalam ruangan. Satu lagi, filter udara AC Polytron ini dapat dicuci sehingga Anda tidak perlu terlalu sering membeli filter baru.
Dengan harga yang terjangkau, AC Smart Neuva Pro Polytron merupakan pilihan yang tepat untuk pengguna yang menginginkan AC berkualitas tanpa harus mengeluarkan biaya yang mahal.
Kesimpulan
Rumah tipe 36 dan 45 umumnya memiliki ukuran yang tidak terlalu besar. Ruang tamu dan kamar-kamar pada rumah tipe 36 atau 45 juga umumnya selalu berdampingan.
Karena itu, AC residential model split lebih cocok untuk digunakan pada rumah tipe 36 dan 45. Selain karena dimensi unit AC yang kecil dan mudah dipasang, AC split umumnya tidak memakan banyak ruang di dalam rumah.
Kemudian, AC model split juga lebih hemat energi dan efisien dalam mengontrol suhu ruangan. AC jenis ini memiliki dua bagian, yaitu unit dalam (indoor) dan unit luar (outdoor) yang terhubung oleh pipa refrigerant.
Sejumlah AC residential yang kami rekomendasikan, rata-rata sudah dilengkapi dengan teknologi inverter yang membuatnya lebih hemat energi. Bahkan, ada juga yang dapat mengontrol konsumsi daya sesuai dengan kebutuhan suhu ruangan.
Selain itu, berbagai AC tersebut juga memiliki teknologi pendingin yang sangat baik dan tidak berisik. Sehingga, cocok untuk digunakan pada ruangan yang tidak terlalu besar seperti kamar-kamar di rumah tipe 36 dan 45.
Percayakan service AC dan peralatan elektronik rumah tangga Anda pada tim profesional kami di Jakarta Selatan. Dapatkan layanan berkualitas dan harga terbaik! Hubungi kami via WhatsApp! Ikuti kami di Google News