Sebagian orang lebih memilih membeli AC bekas karena terkait dengan budget yang dimilikinya. Tidak salah juga sih, karena memang dari segi harga AC bekas lebih murah ketimbang AC baru.
Perlu diingat juga, memilih AC bekas juga tidak semudah membalikan telapak tangan. Terlebih bagi Anda yang tidak memiliki kapasitas untuk membedakan mana AC yang masih bagus atau tidak. Lain halnya jika Anda seorang Teknisi atau orang yang ahli dibidang mesin pendingin, tentu akan lebih mudah dalam memilih AC bekas yang benar-benar masih normal.
Nah, agar tidak ada penyesalan dikemudian hari, sebaiknya ketahui terlebih dulu apa saja ciri-ciri AC bekas yang masih bagus dan layak untuk kita beli. Dalam hal ini, mungkin Anda bisa lihat beberapa poin di bawah ini.
Baca Juga: Tips Memilih dan Menggunakan AC Agar Hemat Listrik
Ciri-ciri AC bekas yang masih bagus
-
- Tidak ada cacat pada unit baik indoor maupun outdoor. Cacat yang dimaksud seperti: goresan, berkarat, dan pecah atau retakan.
-
- Tidak ada kebocoran baik di evaporator (indoor) dan kondensor (outdoor).
-
- Mesin kompresor masih original bawaannya.
-
- Remote masih komplit.
-
- Semua komponen masih dapat bekerja dengan normal.
Jika sudah mengetahui ciri-cirinya, tentu ini akan lebih mudah dan membantu Anda dalam memilih AC bekas yang sesuai dengan kebutuhan. Yang tidak kalah penting juga, tentukan merek, kapasitas (PK) dan dana yang ingin Anda keluarkan untuk membeli AC bekas.
Biasanya AC bekas yang ada dipasaran bervariasi, mulai dari merek-merek asal Jepang, seperti: Daikin, Sharp, Panasonic, LG, dan yang lainnya. Hingga sampai merek-merek China yang juga sekarang tidak kalah dari merek-merek sebelumnya, seperti: Gree, Changhong, Midea, Polytron, Aqua, dan lain sebagainya.
Dari segi kapasitas juga terbilang lengkap untuk jenis AC Split Wall Mounted dengan tipe Standard, Low Watt, dan Inverter, yakni mulai dari 0,5 PK – 2 PK. Sedangkan dari segi harga tergantung kondisi dari masing-masing AC tersebut, namun biasanya untuk tipe Low Watt dan Inverter lebih mahal dibanding yang tipe Standard.
..namun saran kami juga jangan tergiur dengan harga yang terlalu murah dipasaran, karena harga juga bisa menentukan kualitas dari AC tersebut. Jangan sampai dapat harga lebih murah, tapi penyesalan datang dikemudian hari.
Masuk ke topik pembahasan kita kali ini, berikut ini beberapa tips membeli AC bekas yang bisa Anda lakukan, agar Anda bisa mendapatkan AC seken yang memiliki kualitas tidak jauh beda dengan AC baru.
Baca Juga: Cara Menggunakan AC Agar Tidak Mengganggu Kesehatan
Tips membeli AC bekas agar tidak salah pilih
a. Pastikan tempat Anda membeli AC bekas terpercaya
Pastikan Anda membeli AC seken pada orang atau toko yang terpercaya dan memiliki reputasi yang baik dari penggunanya. Jika ada, jangan lupa lihat review atau testimoni dari pembelinya. Jika tidak, Anda bisa membelinya langsung dari orang yang sudah Anda kenal baik, misalnya: Saudara, kerabat dekat, atau teman sendiri.
Itu akan lebih baik karena bisa jadi Anda membeli AC seken dari tangan pertamanya langsung, yang tentunya orang tersebut mengetahui betul kondisi AC yang dimilikinya.
b. Jangan lupa cek kondisi unit
Ada beberapa poin yang bisa Anda cek untuk memastikan apakah AC tersebut layak untuk dibeli atau tidak. Atau, jika Anda tidak bisa memeriksanya secara langsung, setidaknya Anda bisa menanyakan langsung ke penjual atau pemiliknya. Dan berikut beberapa diantaranya:
b.i. Cek kondisi unit indoor
- Pastikan pada bagian casing unit indoor tidak ada goresan, pecah atau retakan, dan warnanya masih sama dengan aslinya.
- Pastikan tidak ada kebocoran freon pada evaporator. Beberapa yang harus diperhatikan: tidak ada bekas oli, tidak berkarat, tidak korosi, dan sekitar evaporator tidak warna kekuning-kuningan pada bagian tertentu.
- Pastikan saat unit indoor di test nyala dan dapat men-transfer daya ke unit outdoor.
- Saat unit indoor di test, pastikan bisa nyala normal dan semua komponen dapat bekerja, seperti: motor swing bisa bekerja, kipas fan berputar dengan suara yang wajar, alias tidak menimbulkan bising.
- Pastikan juga lampu indikator tidak ada yang kedip-kedip saat unit indoor dinyalakan, karena jika ada yang berkedip dalam waktu yang lama, biasanya menandakan ada yang error.
- Pastikan pada bagian modul tidak ada yang error dan sensor dapat bekerja dengan normal.
- Pastikan kabel kelistrikan tidak ada yang terkelupas dan dalam kondisi baik. Karena jika ada yang terkelupas dapat mengakibatkan korsleting.
- Periksa juga pada bagian pipa konektor masih terdapat nepel sambungan untuk menghubungkan antara evaporator dengan pipa instalasi.
- Pastikan remote masih komplit dan semua tombol masih berfungsi dengan baik. Kalaupun tidak ada remote dan jika memang kondisi unit masih bagus, AC tersebut masih layak Anda beli. Karena, Anda masih bisa menggunakan remote universal.
b.ii. Cek kondisi unit outdoor
- Pastikan unit outdoor masih dalam keadaan baik, tidak ada karat atau pecah dibagian bodi (casing). Kalaupun ada goresan, pastikan goresan tersebut masih dalam batas wajar pemakaian, karena memang unit ini posisinya ada di luar ruangan.
- Pastikan tidak ada kebocoran freon dibagian kondensor, seperti: tidak adanya bekas oli, korosi, dan berkarat pada bagian tertentu.
- Cek kondisi mesin kompresor masih original bawaannya atau sudah pernah diganti. Salah satu tandanya untuk mesin kompresor yang masih original yakni bekas las sambungannya masih rapi seperti halnya AC baru.
- Saat di test nyala, pastikan suara kompresor masih halus dan tidak menimbulkan suara yang berisik. Karena, salah satu tanda mesin kompresor tersebut masih bagus yakni suaranya halus tidak bising.
- Cek kondisi kipas fan masih dapat berputar dengan baik dan tidak ada suara yang mengganggu.
- Cek kelengkapan sistem kelistrikan pada unit outdoor, seperti: overload, kapasitor mesin kompresor dan motor fan.
- Pastikan kabel-kabel kelistrikan tidak ada yang terkelupas dan masih dalam kondisi baik semua.
c. Tanyakan mengenai garansi
Garansi tidak hanya berlaku untuk unit AC baru saja, namun untuk AC bekas. Jika AC tersebut masih berkualitas, tentu penjual akan memberikan garansi. Karena garansi juga menjadi indikator jika AC tersebut masih layak untuk kita beli.Hanya saja mungkin berapa lama garansinya, tentu berbeda dengan unit satu dengan lainnya. Hal ini akan tergantung dari kondisi unit dan kebijakan dari penjual dalam memberikan garansi.
d. Cek harga
Biasanya untuk harga AC bekas sendiri bervariasi jika kita lihat dipasaran, karena memang ada yang di jual hanya unit saja, atau berikut pemasangan dan material bantu lainnya.
Namun, sebagai gambaran saja biasanya untuk kapasitas AC 0,5 – 1 PK tipe standard estimasi harganya dikisaran 1,7juta hingga 2,5juta.
e. Ajak orang yang berkompeten dibidang pendingin
Nah, akan lebih baik jika Anda memiliki kenalan atau teman dekat yang memiliki kompetensi dibidang pendingin. Sampaikan kepadanya jika Anda berencana membeli AC bekas, dan jangan sungkan untuk minta bantuan dengannya.
Karena tentunya seorang Teknisi akan lebih berpengalaman dalam memilih mana AC bekas yang masuk bagus dan layak untuk dipakai lagi, atau mana yang kiranya sudah tidak layak untuk dibeli.
Nah, itulah tips membeli AC bekas, semoga bisa membantu Anda dalam memilih AC bekas yang masih berkualitas. Jika Anda punya pengalaman membeli AC bekas, jangan lupa bagikan pengalaman Anda dikolom komentar.
..dan perlu kami tekan kembali, pastikan Anda membeli AC bekas pada orang yang sudah terpercaya. Sehingga jika sesudah Anda beli AC tersebut mengalami masalah, Anda bisa komplain dengan cara menghubunginya kembali.
—-
Baca Juga: Penyebab AC Berisik dan Bagaimana Cara Mengatasinya?
Sekedar informasi saja, kami juga menjual berbagai macam AC bekas, khususnya untuk yang tipe standard. Mulai dari kapasitas 0,5 – 2 PK kami ada, dan kami pastikan AC yang kami jual berkualiatas dan bergaransi.
Sayangnya saat ini kami hanya melayani di daerah Jakarta Selatan saja, jadi bagi Anda yang berdomisili di Jakarta Selatan dan berminat membeli AC bekas dari kami bisa langsung hubungi tim kami melalui halaman kontak kami.
Atau, juga bisa langsung konsultasi terlebih dahulu dengan tim kami melalui chat WhatsApp di bawah ini.
Kami pastikan AC bekas dari kami berkualitas dan bergaransi, karena AC yang kami jual semua sudah melewati tahap pemeriksaan dan pengetesan. Kami jamin semua komponen dan mesin kompresor masih original dan kami tidak menjual AC rekondisi. Karena AC tersebut kami dapatkan langsung dari pengguna alias tangan pertama.
Percayakan service AC dan peralatan elektronik rumah tangga Anda pada tim profesional kami di Jakarta Selatan. Dapatkan layanan berkualitas dan harga terbaik! Hubungi kami via WhatsApp! Ikuti kami di Google News