Masalah water heater bocor tidak bisa dianggap remeh. Terlebih jika pemanas air tersebut menggunakan listrik untuk mengoprasikannya.
Tentu kita tidak ingin masalah yang lebih serius terjadi, bukan?. Oleh karena itu penting bagi untuk mengetahui suatu permasalahan sedini mungkin.
Apalagi ini menyangkut masalah kelistrikan. Selain membahayakan, biaya yang dikeluarkan tentu juga akan besar, jika kita baru mengambil tindakan perbaikan ketika sudah rusak parah.
Nah, jika kita ingin memperbaiki water heater bocor, tentu kita harus tahu faktor apa saja yang menjadi penyebabnya. Dengan begitu, kita akan lebih mudah saat memperbaikinya.
Kabar baiknya, di postingan ini kita akan membahas penyebab water heater listrik bocor. Tentu saja apa yang akan kami sampaikan di sini berdasarkan pengalaman kami di lapangan. Langsung saja, mari kita simak beberapa poin berikut ini.
Penyebab water heater bocor air
1. Pemanas air bocor di bagian tangki
Biasanya ini terjadi pada pemanas air yang sudah digunakan lebih dari 5 tahun. Sehingga ini masuk dalam bocor karena pemakaian yang sudah lama.
Umumnya tangki sudah mulai bekarat, sehingga menimbulkan keretakan lalu menyebabkan kebocoran. Selain karena pemakaian, penyebab lainnya juga bisa karena tertimba benda keras.
Misalnya tertimpa genteng yang jatuh, atau tertimpa AC jika Anda menaruh water heater tersebut tepat di bawahnya, dan AC tersebuh roboh.
Namun, jika water heater masih tergolong baru dan sudah mengalami kebocoran pada tangkinya, ini bisa karena kualitas tangki yang buruk.
Biasanya pemanas air jenis tankless menggunakan bahan lebih bagus ketimbang jenis lainnya. Sehingga, memilikinya mungkin bisa menjadi pertimbangan Anda untuk memenuhi kebutuhan air panas di rumah.
Walaupun begitu, tentu saja ini juga ada kelebihan dan kekurangannya. Untuk hal ini, silahkan baca artikel kami tentang kelebihan dan kekurangan tankless water heater.
Solusi memperbaiki tangki water heater bocor
Tidak banyak yang bisa kita lakukan jika water heater bocor di bagian tangki. Mungkin kita bisa menambalnya memakai las, namun biasanya ini juga tidak akan bertahan lama.
Sehingga solusinya kita harus mengganti tangki tersebut. Sayangnya, harga tangki ini lumayan mahal. Hanya perlu menambah sedikit biaya sudah bisa kita belikan water heater yang baru.
Atau, kita bisa memakai tangki bekas yang tentunya masih bagus dan harganya bisa lebih murah. Sayangnya lagi, untuk tangki bekas sendiri susah sekali kita dapatkan.
Oleh karena itu, biasanya kami lebih menyarankan untuk mengganti water heater baru. Karena, kerusakan seperti ini kebanyakan terjadi pada water heater yang sudah digunakan lebih dari 5 tahun.
Bisa jadi, Anda memang sudah waktunya untuk men-upgrade mesin pemanas air Anda di rumah.
Dalam hal ini, untuk referensi mungkin Anda bisa membaca rekomendasi water heater listrik terbaik dari kami.
2. Bocor dibagian seal
Penyebab bocor lainnya bisa karena seal yang sudah rusak. Seal ini biasanya sudah keras, sehingga tidak bisa lagi merekat sempurna.
Kerusakan seal inilah yang biasanya umum dan sering terjadi kebocoran pada sebuah mesin pemanas air. Hal ini bisa terjadi karena pemakaian, sehingga membuatnya keras dan menimbulkan keretakan.
Solusinya..
Untuk mengatasi masalah ini kita bisa langsung mengganti seal tersebut. Harganya pun juga relatif murah, dan bisa kita dapatkan di toko yang menjual spare part water heater.
Anda bisa membelinya melalui on-line atau off-line, namun yang pasti seal yang dibeli harus sama persis dengan seal yang sudah rusak. Oleh karena itu, sampaikan kepada penjual mengenai tipe dan merek water heater Anda.
3. Selang yang sudah retak
Keretakan pada selang juga sering kali menyebabkan water heater bocor. Kualitas selang yang kurang bagus dapat menimbulkan keretakan, sehingga membuatnya tidak bertahan lama.
Oleh sebab itu, penting bagi kita memilih selang pemanas air dengan kualitas terbaik. Jangan sampai baru digunakan beberapa tahun sudah terjadi kebocoran.
Terlebih jika instalasi sudah terpasang rapi, tentu sangat merepotkan jika harus membongkarnya kembali. Apalagi untuk pemasangan instalasi air panas juga butuh biaya yang tidak sedikit.
Solusi
Jika pemanas air bocor di bagian selang, terpaksa kita harus menggantinya dengan yang baru. Kecuali jika bocornya karena pecah dan hanya terjadi pada bagian selang tertentu.
Kita bisa memotongnya pada bagian yang pecah, kemudian kita sambung menggunakan double nepel. Sehingga kita tidak perlu mengganti seluruh selang.
Kesimpulan
Kebocoran bukanlah masalah baru pada sebuah water heater, walaupun begitu kita tidak bisa membiarkan begitu saja. Beberapa faktor yang menjadi penyebabnya pun juga sudah kami sampaikan di atas.
Sehingga kita bisa segera mengambil tindakan lebih awal, jika pemanas air telah menandakan ada kaboocoran.
Jika pun terpaksa tidak bisa melakukan sendiri, Anda bisa meminta bantuan teknisi water heater profesional. Atau, Anda juga bisa menggunakan jasa dari kami, dengan cara mengubungi kami melalui halaman kontak kami.
Terakhir, masalah yang juga kerap terjadi pada pemanas air yakni tidak bisa panas. Anda bisa membaca penyebab water heater tidak panas di artikel kami yang lain.
Percayakan service AC dan peralatan elektronik rumah tangga Anda pada tim profesional kami di Jakarta Selatan. Dapatkan layanan berkualitas dan harga terbaik! Hubungi kami via WhatsApp! Ikuti kami di Google News